Tak hanya anak-anak, orang dewasa pun tentu setuju bahwa Kinder Joy memiliki rasa yang sangat khas. Perpaduan antara bola wafer yang renyah dengan krim susu yang lezat mampu memberikan sensasi tersendiri di setiap gigitannya.
Tak hanya itu, camilan ini juga aman untuk dikonsumsi, lho! Dengan begitu, Anda tidak perlu ragu untuk memberikannya pada si Kecil. Pasalnya camilan ini terbuat dari berbagai bahan berkualitas dan telah melalui proses yang ketat sehingga bisa terjaga kualitas serta kelezatan rasanya.
Satu lagi, di setiap kemasan yang berbentuk menyerupai butir telur tersebut juga berisikan hadiah berbagai macam dan jenis mainan yang beragam. Hal tersebut menjadi nilai lebih mengapa camilan ini digandrungi oleh banyak anak-anak hampir di seluruh dunia, termasuk anak-anak di Indonesia.
Masih ada beberapa faktor lain yang bisa menjadi alasan bagi para orang tua untuk tidak ragu memberikan jajanan ikonik ini pada si Kecil. Diantaranya yaitu:
Rasa yang lezat
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, Kinder Joy hadir dengan dua buah bola wafer coklat yang dibalut krim susu yang memiliki rasa yang benar-benar lezat. Jika tidak percaya, Anda bisa membuktikannya sendiri dan rasakan sensasinya dari setiap gigitannya.
Kombinasi antara bola wafer coklat renyah yang dicelupkan pada krim susu tentu dapat melahirkan sebuah sensasi tersendiri saat makanan tersebut dilahap.
Bersertifikat halal
Soal kehalalan, hal ini tidak usah diragukan lagi, ya! Pasalnya jajanan ini sudah memiliki bukti halal yang konkrit. Hal tersebut terbukti bahwa pada kemasannya sudah terdapat logo halal dari MUI.
Berhadiah mainan
Dengan adanya hadiah mainan di setiap kemasannya, inilah yang menjadi Kinder Joy banyak digandrungi anak-anak dan bisa menciptakan kebahagiaan ketika mereka mendapatkannya.
Meski mungkin saja hadiahnya tidak sesuai dengan ekspektasinya karena sistem hadiahnya bersifat random, namun hal tersebut justru bisa menjadi sensasi tersendiri ketika si Kecil membuka kemasannya.
Itulah dia beberapa alasan bagi para orang tua tidak perlu ragu untuk memberikan Kinder Joy pada si Kecil. Tenang meskipun di dalam kemasannya terdapat makanan dan mainan, keduanya dipisahkan, kok! Jadi, makanannya tetap bersih, steril dan higienis.
No comments:
Post a Comment