Jelajah dunia dengan ilmu dan pengetahuan

6 Gejala Mastitis yang Perlu Anda Ketahui

Pernah merasakan payudara terasa nyeri dan keras saat dipegang? Anda mungkin mengalami mastitis atau peradangan pada payudara. Peradangan ini biasanya terjadi pada wanita yang sedang menyusui. Anda perlu mengetahui gejala peradangan payudara untuk segera mengatasinya.

Gejala Mastitis yang Perlu Anda Ketahui

Berikut ini gejala-gejala penyakit peradangan pada payudara yang perlu Anda ketahui:

1. Pembengkakan Pada Payudara

Gejala paling umum dari peradangan payudara yaitu pembengkakan dan pembesaran saat masa menyusui. Payudara wanita menyusui memang umumnya besar karena berisi susu. Namun berbeda dengan pembengkakan karena peradangan.

2. Muncul Benjolan

Salah satu gejala yang bisa membedakan peradangan dengan pembesaran payudara umum adalah benjolan. Biasanya akan muncul benjolan yang sakit ketika disentuh.

3. Payudara Terasa Nyeri

Payudara Anda terasa panas dan nyeri? Itu gejala lain dari peradangan payudara. Rasa nyeri dan sakit tersebut lantaran terjadinya infeksi pada saluran susu. Biasanya akan semakin parah saat menyusui.

4. Payudara Memerah

Benjolan dan pembengkakan akibat peradangan semakin jelas ketika muncul ruam iritasi atau kemerahan pada payudara. Area tersebut akan terasa sangat panas apabila Anda sentuh. Selain itu, payudara biasanya juga akan terasa gatal. Terutama ketika Anda sedang tidak dalam keadaan menyusui.

5. Muncul Garis Merah di Payudara

Bersamaan dengan memerahanya payudara, Anda mungkin akan melihat garis-garis yang cukup jelas. Garis merah tersebut n muncul karena peradangan di dalam jaringan payudara. Oleh sebab itu, munculnya garis merah juga menjadi salah satu tanda atau gejala peradangan yang harus segera diobati.

6. Luka di Bagian Puting atau Kulit Payudara

Gejala terakhir yaitu luka pada bagian puting atau kulit payudara. Peradangan bahkan terjadi karena adanya luka yang membuat bakteri mudah masuk ke dalam payudara. Akhirnya, munculnya peradangan yang membuat payudara terasa sakit.

Nah, itulah informasi mengenai gejala mastitis atau peradangan payudara. Dengan segera mengobatinya, maka proses menyusu bayi tetap lancar. Selain itu, Anda juga harus menyiapkan popok yang aman dan nyaman seperti MAKUKU SAP Diapers. Popok satu ini memiliki keunggulan yaitu tipis, anti ruam, anti bocor, dan nyaman. Dapatkan MAKUKU SAP Diapers sekarang juga!

No comments:

Post a Comment