Sudah dikatakan dalam berbagai kesempatan bahwa asuransi Autocillin yang dikeluarkan oleh Adira Insurance ini memiliki berbagai kelebihan yang bisa anda rasakan saat kendaraan anda tersebut sudah terdaftar di asuransi Autocillin. Kemudahan – kemudahan yang akan anda peroleh jika bergabung dengan Autocillin tersebut.
Sengaja dibuat oleh Autocillin dalam rangka memberikan pelayanan maksimal kepada pelanggannya. Salah satu pelayanan Autocillin yang disediakan untuk anda tersebut diantaranya adalah kemudahan dalam hal pengajuan klaim asuransi mobil atas segala kerugian yang kendaraan anda derita.
Sebagaimana kita tahu, terkadang proses pengajuan klaim ini memakan waktu yang lama karena berbagai prosedur dan persyaratan yang terkesan bertele – tele sering kita temui. Nah, untuk klam asuransi mobil Autocillin ini, anda tidak menemui kendala – kendala seperti yang dikatakan tadi.
Selain prosedur serta persyaratan klaim asuransi yang mudah dan tidak bertele – tele, Autocillin juga menyediakan sebuah layanan yang akan lebih mempermudah anda ketika melakukan klaim. Layanan tersebut bernama layanan mobile claim.
Cara klaim asuransi mobil Autocillin dengan menggunakan layanan mobile claim ini sangat memberikan kemudahakan kepada para nasabah. Klaim kerugian bisa diajukan dengan sangat cepat kapan saja dan dimana saja anda berada.
Dengan mobile claim ini, anda bisa mengajukan klaim melaui telepon seluler yang berbasis android dan apple yaitu dengan mengunduh aplikasi mobile claim kemudian anda ikuti arahan yang disediakan di aplikasi mobile tersebut. Jika segala arahan dan persyaratan sudah terpenuhi, maka anda berhak menerima perlindungan atas segala kerugian baik berupa kerusakan maupun kerugian berupa kehilangan.
Untuk lebih jelasnya tentang bagaimana cara melakukan klaim asuransi mobil Autocillin dengan menggunakan layanan mobile claim tersebut, sebaiknya anda perhatikan beberapa hal yang terkait dengan proses klaim dengan layanan mobile claim di bawah ini.
Adapun cara klaim asuransi Autocillin dengan menggunakan aplikasi mobile claim ini bisa anda lakukan dengan langkah – langkah sebagai berikut :
- Lapor kerusakan. Melaporkan kejadian kerusakan beserta data diri, kendaraan, serta kejadian.
- Foto dokumen dan kerusakan. Mengirimkan foto yang dibutuhkan seperti identitas diri, foto dan deskripsi kerusakan kendaraan.
- Pilih bengkel dan waktu masuk bengkel. Pilih bengkel tempat pengerjaan mobil tersebut dan waktu yang diinginkan.
No comments:
Post a Comment