Jelajah dunia dengan ilmu dan pengetahuan

Berbagai Tanda Akan Melahirkan yang Penting Untuk Diketahui



Proses melahirkan merupakan masa yang paling membahagiakan sekaligus mendebarkan bagi setiap wanita hamil. Apalagi untuk sampai pada proses melahirkan memerlukan waktu yang panjang dan melelahkan dengan masa kehamilan 9 bulan. Untuk hal tersebut menjelang masa persalinan, mengetahui akan apa saja yang menjadi tanda akan melahirkan penting diketahui supaya saat kehamilan nanti bisa berjalan dengan selamat baik pada bayi maupun ibu yang akan melahirkan.

Dalam persiapan anda menjelang kelahiran calon buah hati anda, ada berbagai tanda akan melahirkan sudah dekat waktunya. Jika hal ini terjadi maka anda akan lebih siap lagi saat menghadapi masa persalinan. Untuk itu berikut ini ada beberapa tanda saat akan melahirkan yang penting untuk anda ketahui.

Adanya rasa nyeri pada bagian tubuh tertentu. Rasa nyeri yang sering terjadi saat masa persalinan sudah dekat biasanya berada pada bagian tubuh seperti sakit pada perut atau kram. Rasa nyeri ini bisanya hampir sama seperti masa pramenstruasi. Selain itu juga sering timbul rasa nyeri pada bagian punggung.

Kesulitan untuk tidur. Kesulitan untuk tidur juga bisa menjadi salah satu tanda akan masa persalinan yang sudah dekat. Sulitnya untuk tidur bisa terjadi karena posisi janin dalam kandungan yang sudah mulai turun atau berbagai hal lainnya.

Seringnya buang air kecil. Buat anda yang akan melahirkan juga akan lebih sering untuk buang air kecil. Hal ini bisa terjadi karena posisi janin dalam kandungan sudah turun ke bagian tulang panggul, sehingga posisi rahim menjadi lebih sering bersandar pada kandung kemih. Dengan posisi ini maka frekuensi buang air kecil menjadi semakin sering.

Kontraksi dan pecahnya air ketuban. Air ketuban yang pecah merupakan tanda yang paling sering dialami oleh ibu hamil menjelang kelahiran. Sebelum ini bagi banyak wanita hamil juga akan dimulai dengan adanya kontraksi, akan tetapi juga ada yang diawali dengan pecahnya ketuban secara langsung. Saat mengalami ketuban yang pecah sebaiknya segera dibawa ke dokter atau bidan terdekat, karena menjelang masa persalinan sudah sangat dekat.

No comments:

Post a Comment