Tingginya biaya pendidikan yang ada saat ini sering dijadikan alasan oleh sebagian orangtua yang tidak menginginkan anaknya melanjutkan sekolah ke jenjang yang lebih tinggi, selain itu adat istiadat yang dianut oleh suatu daerah juga menjadi salah satu penghalang susahnya mewujudkan mimpi melanjutkan kuliah di perguruan tinggi ataupun universitas. Namun tentu anda telah mengetahui bahwa ada banyak program beasiswa bagi mereka yang kurang mampu, apalagi bagi mereka yang berprestasi namun tidak dapat melanjutkan pendidikannya. University College Indonesia membuka peluang yang sangat besar dengan berbagai macam program yang dapat membantu anda mewujudkan mimpi, dan mendapatkan manfaat yang sangat besar dari pembelajaran yang diberikan.
Pentingnya melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi selain sangat berpengaruh pada tarap kehidupan masa depan yaitu sebagai investasi, anda juga akan mendapatkan banyak manfaat lain dari pendidikan tinggi yang ditempuh dan di antara manfaat ini, semoga menjadi motivasi bagi anda dan manfaat tersebut di antaranya.
Lebih berkepribadian dan bertanggung jawab. di mana di beragai perguruan tinggi di Indonesia, tak hanya berkisar seputar akademisi saja, melainkan para mahasiswa dibebaskan dalam memilih kegiatan dalam sebuah organisasi yang tersedia di universitas, sehingga setiap mahasiswa dapat mengembangkan dirinya serta dapat melatih kepribadian dan tanggung jawab dalam kehidupan.
Kesempatan kerja lebih besar, karena lebih banyak perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja berpendidikan tinggi seperti sarjana dan lainnya. Selain itu mereka juga akan lebih diharga bukan hanya karena gelarnya saja, melainkan karena ilmu yang telah didapatkan di University College Indonesia yang akan sangat bermanfaat dalam dunia kerja yang dipilihnya.
Sebuah studi telah menunjukan bahwa orang yang memiliki tingkat pendidikan lebih tinggi memiliki penghasilan yang cenderung lebih besar, di mana hal tersebut dapat merubah perekonomian dari setiap orang itu sendiri. Selain itu melalui kepintaran dan pemilihan universitas yang tepat, anda akan lebih dihargai dan diposisikan pada jabatan yang lebih tinggi di sebuah perusahaan. dan bahkan anda dapat membuat usaha sendiri, serta menciptakan peluang kerja bagi yang lainnya.